Sebagai
wanita, kamu memerlukan vitamin yang wajib kamu konsumsi. Berikut
adalah 5 vitamin yang harus kamu konsumsi seperti yang dilansir
top10homeremedies.com yaitu:
Vitamin A
Vitamin A banyak mengandung antioksidan. Semua wanita membutuhkan vitamin A untuk menjaga kesehatan tulang dan gigi. Wanita sangat membutuhkan vitamin A untuk mencegah penuaan dini. Kebutuhan vitamin A dapat kamu penuhi dengan mengonsumsi wortel, brokoli, pepaya dan bayam.Vitamin K
Vitamin K sangat baik untuk menguatkan tulang dan membuat normal darah. Selain itu vitamin K baik untuk membantu untuk pembekuan darah. Sumber vitamin K antara lain tomat, pisang, pear, dan kubis.Vitamin E
Vitamin E kaya akan anti penuaan dini. Selain itu, vitamin E juga dapat membantu untuk mencegah kanker, katarak dan serangan jantung. Makanan yang kaya akan vitamin E antara lain almond, bayam, margarin dan biji bunga matahari.Vitamin C
Vitamin C dipercaya dapat meningkatkan sistem imun dalam tubuh, selain itu vitamin C juga dapat meningkatkan ketahanan tubuh wanita. Makanan yang banyak mengandung vitamin C antara lain brokoli, kiwi, jeruk, strawberry, kentang dan tomat.Vitamin D
Vitamin D dapat memenuhi kebutuhan kalsium, vitamin D juga dapat mengurangi risiko rematik dan berbagai macam kanker. Sumber vitamin D antara lain susu, kacang, telur, ikan dan keju.
Demikian
5 jenis vitamin yang dibutuhkan wanita. Ladies, selalu ingat untuk
memenuhi kebutuhan makanan dan nutrisi kamu agar tubuh tetap fit dan
sehat. Selamat mencoba dan semoga bermanfaat.
Tidak ada komentar:
Posting Komentar